TIDAK dapat disangkal, peredaran narkoba turut berkontribusi terhadap penyebaran HIV/AIDS di tanah air. Untuk menekan laju percepatannya, maka peredaraan obat terlarang harus di stop. Nah, untuk menghindari supaya tidak terjerumus penyalahgunaan narkoba, edisi gempa kali memberikan tips-tips yang perlu kamu-kamu lakukan :
- Cara yang paling tepat adalah jangan pernah mencoba “barang” apa pun yang bernama narkoba.
- Pilihan tidak untuk mencoba juga diikuti dengan meningkatkan pemahaman dan pengetahuan mengenai hal-hal yang terakit dengan NARKOBA. Ini agar kamu dapat mengetahui kondisi-kondisi-kondisi apa saja yang dapat menyebabkan awal penggunaan, atau mencoba yang berujung ketagihan.
- Pahami juga cara-cara untuk menghadapi tekanan dari luar lingkungan yang memberikan tawaran untuk mencoba. Salah satunya dengan bersikap arsetif sehingga dapat menyatakan penolakaan menyakiti perasaan orang lain.
- Kenali diri sendiri dan kecenderungan perilaku kita, serta kondisi lingkungan sekitar. Pengenalan tersebut dapat menghindarkan dan menimbulkan ketertarikan kamu untuk mencoba mengkonsumsi narkoba.
- Dapatkan informasi mengenai bahaya narkoba dari koran atau majalah, seminar atau LSM
- Jangan takut melaporkan kegiatan yang berbau narkoba di lingkungan sekitar kepada polisi.
“Jangan lakukan apa yang tidak patut dilakukan dan jangan ingnkan apa yang tidak patut diinginkan”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar